Berita

BPBD Kota Malang Imbau Warga Masyarakat Waspadai Cuaca Ekstrem

Klojen (malangkota.go.id) – Memasuki bulan Desember, warga masyarakat Kota Malang diimbau untuk untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang berpotensi bencana, seperti halnya hujan disertai angin kencang yang dapat mengakibatkan pohon tumbang, genangan air, dan lain sebagainya.

Suasana di seputaran Kota Malang masih banyak pepohonan

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang Drs. Alie Mulyanto, MM mengungkapkan pihaknya selalu siap siaga untuk menghadapi berbagai kemungkinan. “Pada kondisi saat ini BPBD Kota Malang terus berupaya meminimalisir dampak bencana,” jelas Alie, Selasa (8/12/2020).

Seperti kondisi angin kencang yang dapat mengakibatkan pohon tumbang, BPBD Kota Malang mengantisipasinya dengan bekerjasama menggandeng Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang dengan cara melakukan melakukan perampingan pohon yang rawan.

Terlebih beberapa waktu terakhir di beberapa titik di Kota Malang ditemukan pohon tumbang seperti halnya di Jl. Ki Ageng Gribigk, kawasan Tanjung, Tidar, hingga Taman Slamet. Kerjasama ini sangat penting pasalnya untuk pra-bencana adalah kewenangan DLH sementara untuk melakukan evakuasi adalah tugas BPBD.

Selain mewaspadai potensi bencana, BPBD Kota Malang juga mengimbau masyarakat Kota Malang untuk tetap mewaspadai Covid-19. Mengingat saat ini adalah musim penghujan yang kadang disertai angin kencang, serta perubahan cuaca yang ekstrem yang sangat mempengaruhi daya tahan tubuh.

Bagi warga masyarakat Kota Malang yang mengetahui atau mengalami kejadian gawat darurat dapat menelepon ke 112 agar segera mendapatkan penanganan dari pihak yang berkompeten. “Seperti jika ada kejadian bencana akan diteruskan kepada BPBD untuk ditindaklanjuti. Demikian juga saat ada kecelakaan akan diteruskan kepada Dishub dan PSC,” tegas Alie. (cah/yon)

sumber : https://malangkota.go.id/2020/12/09/bpbd-kota-malang-imbau-warga-waspadai-cuaca-ekstrem/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *